Tanggung jawab ialah keadaan dimana kita dapat menanggung segala sesuatu
dan menjawabnya. Tanggung jawab merupakan kesadaran seseorang dalam melakukan
sesuatu baik di sengaja maupun tidak.
Macam-macam tanggung jawab yaitu :
1.
Tanggung jawab terhadap
diri sendiri. Misalnya : Bersikap mandiri
2.
Tanggung jawab terhadap
keluarga. Misalnya : Membantu orang tua
3.
Tanggung jawab terhadap masyarakat.
Misalnya : Bersikap baik di tengan masyarakat.
4.
Tanggung jawab terhadap
bangsa dan negara. Misalnya : membayar pajak
5.
Tanggung jawab terhadap
Tuhan. Misalnya : Beribadah
Pengabdian Dan Pengorbanan
Wujud dari tanggung jawab ialah berupa pengabdian dan pengorbanan.
Pengabdian ialah keadaan dimana kita memberikan tenaga, pikiran, serta sesuatu
untuk hal yang kita sukai,cintai, sehingga menimbulkan pengabdian yang berupa
tanggung jawab. Adapun pengorbanan yang dilakukan itu berupa pengabdian dalam
melakukan sesuatu. Misalnya Sindharta Gautama yang bersemedi intuk mecari
kepuasan ilahi yang di peruntukkan buat Tuhan.
Contoh-contoh pengorbanan misalnya Menolong nenek menyeberang jalan
merupakan pengabdian terhadap masyarakat, Beribadah ke tempatIbadah merupakan
pengabdian terhadap Tuhan, Membantu orang tua di rumah merupakan pengabdian
terhadap keluarga.
Semua itu merupakan wujud tanggung jawab yang menimbulkan pengabdian dan
pengorbanan baik secara langsung maupun tidak yang di lakukan dalam kehidupan
ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar